Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Manajemen Waktu Anda Agar Lebih Produktif

Manajemen Waktu Anda Agar Lebih Produktif  - Jangan menunda pekerjaan yang anda anggap sulit. Ada dua macam waktu yang akan anda sia-siakan jika menunda pekerjaan. pembuatan keputusan yang tertunda sehingga pelaksanaannya pun tertunda dan keduanya akan menghabiskan waktu yang banyak. Marilah kita ambil sebuah contoh yang dramatis, bayangkan bahwa saat ini anda sedang MEMIMPIN sekelompok orang yang salah satu diantaranya tidak bisa bekerja dengan baik. Anda harus segera mengambil tindakan dan anda memiliki tiga pilihan, Pertama mempertahankannya sebuah acara yang amat sangat tidak dianjurkan, kedua mendidik atau menasehatinya agar ia bisa bekerja dengan lebih efektif, ketiga memecatnya. Alasan yang mendasar jeleknya kinerja karyawan anda tersebut mungkin harus anda selidiki dan hal tersebut pasti akan sangat sulit untuk dilakukan. Dan anda menjatuhkan pilihan pada keputusan yang anda anggap merupakan jalan terbaik menunda keputusan anda dan waktu terus berlalu atau anda memutuskan untuk meminta karyawan tersebut tapi karena banyak hal yang harus anda lakukan waktu terus berlalu atau anda memutuskan bahwa tidak ada harapan untuk memperbaiki orang tersebut, sehingga jalan satu satunya yang harus anda ambil adalah memencetnya.

Akan tetapi tidak ada seorang pun yang benar-benar bisa merasakan kenikmatan tertentu ketika dia memecat karyawannya dan karena anda merasa sulit untuk melakukannya. Maka anda pun menunda keputusan anda mungkin sembari memikirkan cara terbaik untuk melakukannya. Selama proses tersebut anda berpikir bahwa mungkin keadaan ini akan membaik. Pikiran semacam ini sering muncul dalam benak setiap orang sehingga selalu ada kemungkinan pikiran ini juga akan muncul ketika anda sedang menghadapi sebuah pekerjaan yang sulit. Kenyataan pahit yang anda hadapi sekarang adalah bahwa sebuah keadaan sulit dibedakan menjadi lebih baik jika ditinggalkan. Yang lebih parah lagi dalam kebanyakan kasus yang terjadi sebuah keadaan sulit akan menjadi jauh lebih rumit serta menimbulkan masalah masalah baru.

apa yang akan terjadi jika keadaan tersebut terus dibiarkan? apa hakikat dari persoalan tersebut? Dengan kata lain berapa banyak persoalan baru yang akan ditimbulkan oleh keadaan tersebut? Misalnya, jika karyawan anda yang bermasalah itu bekerja sebagai seorang sales, maka konsekuensi yang harus anda tahu adalah tidak tercapainya target yang anda harapkan. Menurunnya hasil penjualan mungkin akan dianggap sebagai menurunnya minat pembeli. Yang jelas akan sangat pengaruh dalam waktu yang lama. Jadi, jangan tunda pekerjaan yang anda anggap sebagai pekerjaan yang sulit, apapun bentuknya. Selesaikanlah dengan cepat apa saja yang ingin anda lakukan sebab hal semacam ini akan segera menjadi kebiasaan anda. Waspadailah kecenderungan anda dalam persoalan ini dengan mengontrol kecenderungan tersebut, anda akan dapat menghemat waktu.

Post a Comment for "Manajemen Waktu Anda Agar Lebih Produktif "